Iklan

Iklan

,

Iklan

Penetapan DPT oleh KPU, Polres Toraja Utara Gelar Pengamanan

Redaksi
16 Okt 2020, 12:17 WIB Last Updated 2020-10-20T12:46:36Z


TorajaQnews.com
, Toraja Utara - Dipimpin langsung oleh Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, S.IK.,M.H didampingi Kasat Intelkam IPTU Welfrick K Ambarita, S.TK., S.IK, Puluhan Personil Polres Toraja Utara gelar pengamanan di Hotel Misiliana Lembang Tallulolo Kec. Kesu Kab. Toraja Utara. Kamis, 15 Oktober 2020, pukul 11.30 Wita.

Pengamanan digelar terkait kegiatan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Pihak KPU Toraja Utara.

 

Dalam giat Rapat Pleno yang dipimpin oleh Komisioner KPU Toraja Utara tersebut, setiap Panitia Penyelenggara Kecamatan (PPK) membacakan hasil rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan untuk disahkan menjadi Daftar Pemilih Tetap. Tak lupa tanya jawab dan tanggapan dari para Peserta Rapat Pleno.

Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, S.IK.,M.H mengungkapkan bahwa Polres Toraja Utara selalu siap untuk mengamankan serta mengawal seluruh pelaksanaan tahapan Pilkada 2020 di Kabupaten Toraja Utara termaksud rapat pleno yang berlangsung hari ini.


Kapolres menambahkan, Dukungan dari Pihak terkait sangat kami harapkan dalam upaya mensukseskan Pilkada 2020, agar nantinya tidak menimbulkan kerawanan yang bisa berdampak pada stabilitas keamanan, ketertiban serta Kondusifitas wilayah. intinya "Kita saling mendung". ungkapnya. 


Pengamanan yang Kami gelar hari ini merupakan bentuk dukungan kepada Pihak KPU Toraja Utara dalam upaya menetapakan Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang akurat dan terpercaya hingga nantinya saat bergulirnya tahapan pemungutan suara tidak ada lagi permasalahan terkait dengan pemilih yang belum terdaftar. terang AKBP Yudha.


Sekitar pukul 17.35 WITA giat Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP) dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) berakhir.


Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Komisioner KPU Toraja Utara Bonnie Freedom, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, S.IK.,M.H, Dandim 1414/Tator LETKOL CZI Zainal Arifin M.Han, Kajari Tator Jefri P Makapedua, Kadis dukcapil Toraja Utara Yoel Tandiembong, Kasatgas Covid-19 Toraja Utara, serta Bawaslu Toraja Utara.


Turut hadir, Cawabup nomor urut 2, Cawabup nomor urut 3, LO dari maaing-masing Paslon,  dan Personil PPK masing-masing 2 orang. (Hms/red)

Iklan